,
Headlines News :
Home » , , » Spybot - Anti-Spyware

Spybot - Anti-Spyware

Written By Unknown on Minggu, 07 Oktober 2012 | 19.55

Spybot Search & Destroy digunakan untuk mendeteksi dan memindahkan berbagai macam malware, adware dan spyware dari komputer Anda. Spybot juga menawarkan update gratis dan memungkinkan Anda untuk melindungi browser Internet Anda melawan infeksi di masa datang oleh malware yang telah diketahui.
Mengunduh Spybot
Klik icon dibawah untuk mengunduh

Homepage
www.safer-networking.org/en
Persyaratan komputer
  • Semua jenis Windows
Versi yang digunakan di panduan ini
  • 1.6.2
Lisensi
  • Gratis
Yang harus dibaca
Level: 1: Pemula, 2: Umum 3: Menengah, 4: Berpengalaman, 5: Ahli
Waktu yang diperlukan untuk menggunakan alat ini: 20 menit
Apa yang akan anda dapatkan::
  • Kemampuan untuk menghapus bermacam-macam malware dan/atau spyware
  • Kemampuan untuk membuat sistem komputer Anda kebal sebelum terinfeksi oleh masalah dan ancaman
GNU Linux, Mac Os dan Program Microsoft Windows yang kompatibel:
Operating system seperti GNU Linux dan Mac OS, sekarang ini, bisa dikatakan bebas dari malware (spyware, viruses, dll). Untuk melindungi diri Anda, kami merekomendasikan agar Anda: 1) meng-update sistem operasi Anda secara berkala, dan semua program-program yang terpasang; 2) menggunakan program anti-virus seperti yang ditulis di bab Avast; 3) menggunakan program firewall yang terdaftar di Comodo; 4) menggunakan browser yang aman seperti Firefox dengan menambahkan NoScript yang mencegah script terunduh bersama halaman-halaman web ketika dinyalakan. Hal-hal pencegahan ini akan melindungi komputer GNU Linux atau Mac OS .
Sistem keamanan untuk komputer yang menggunakan Microsoft Windows sangatlah berbeda. Ada beribu-ribu malware baru yang diciptakan setiap hari. Metode penyerangannya pun semakin canggih. Tindakan pencegahan yang disebutkan di paragraf sebelumnya adalah sebuah tindakan wajib untuk Microsoft Windows. Sebagai tambahan, kami juga merekomendasikan penggunaa Spybot seperti yang dijelaskan di bab ini.
Namun, apabila komputer Anda tetap terinfeksi setelah langkah pencegahan ini dilakukan, dan Anda memerlukan alat tambahan, kami menyarankan alat di bawah ini:
  1. Instal SuperAntiSpyware, update definisi dari spyware, lalu pindai (scan) komputer Anda.
  2. Instal Malwarebytes Anti-Malware, lakukan Quick Scan dan segera pindai ulang setelah proses Quick Scan selesai menghapus malware yang ditunjukkan di Show Results
  3. Gunakan program anti-spyware yang lain seperti: Microsoft Windows Defender, Ad-Aware Internet Security atau SpywareBlaster.

1.1 Hal-hal yang perlu Anda ketahui sebelum menggunakan alat ini

Spybot S&D adalah program gratis yang popular untuk mendeteksi dan menghapus berbagai jenis adware, malware, dan spyware dari sitem komputer Anda. Ketika Spybot telah dipasang, program ini juga dapat melindungi sistem Anda melawan adware, malware dan spyware.
Adware adalah software yang menunjukkan material iklan di komputer Anda. Beberapa fungsi Adware mirip dengan Spyware dan berpotensi menganggu privasi dan keamanan Anda.
Malware (seperti trojans dan worms) adalah jenis program yang didesain untuk merusak atau membajak operasi komputer Anda tanpa izin atau sepengetahuan Anda.
Spyware adalah segala jenis program yang mengumpulkan data, memperhatikan dan merekam informasi pribadi Anda dan mengawasi kebiasaan Internet Anda. Seperti halnya malware, ia bekerja di komputer Anda secara diam-diam. Maka dari itu, memasang program seperti Spybot akan membantu Anda untuk melindungi sistem Anda.
Spybot juga memasang aplikasi tambahan bernama TeaTimer. Ini akan melindungi komputer Anda dari infeksi malware yang baru.
Catatan: Windows Vista memiliki pgrogram anti-spyware sendiri di dalamnya bernama Windows Defender. Walaupun demikian, Windows Vista memperbolehkan Spybot untuk bekerja tanpa konflik.
Anda sedang membaca artikel tentang Spybot - Anti-Spyware dan anda bisa menemukan artikel Spybot - Anti-Spyware ini dengan url http://hy-hack.blogspot.com/2012/10/spybot-anti-spyware.html,Dilarang menduplikat artikel ini Spybot - Anti-Spyware jika sangat bermanfaat hanya boleh sebagai artikel refrensi atau harus mengulas nya dengan bahasa / kalimat yang berbeda dan memberi link ini : Spybot - Anti-Spyware


Artikel Terkait:

Share this post :

Posting Komentar

Blog Dofolow , Tapi Tolong jangan nyepam dan ada kata kata yang tidak baik

 
Support : Abaut Us | Contact Us | Privacy Policy | Term of Use | Redaksi | Advertise | Lowongan Kerja | Forum | Tabloit | Mobile Version | Hy Hack Toolbar
Copyright © 2011. HY hack - All Rights Reserved Template Created by Heykhend
Published by Heykhend Corp. Developed by PT Heykhend Publik Media (HPM)